Buku Panduan Survei Lingkungan Belajar Pendidikan Anak Usia Dini (Sulingjar PAUD)
INFO DAPODIK & PENDIDIKAN - Buku Panduan Survei Lingkungan Belajar Pendidikan Anak Usia Dini (Sulingjar PAUD).
Survei Lingkungan Belajar Pendidikan Anak Usia Dini (Sulingjar PAUD) merupakan program Asesmen Nasional.
Sejak tahun 2021, Asesmen Nasional telah diaplikasikan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah.
Hasil Survei Lingkungan Belajar menjadi ukuran dasar dalam menafsirkan ulang kerangka kerja pendidikan anak usia dini mulai dari level kebijakan hingga pada tataran teknis di satuan pendidikan.
Prinsip utamanya adalah bagaimana kemudian semua pihak baik orang tua, masyarakat dan satuan pendidikan secara sinergis mengambil tanggung jawab yang proporsional dalam mengoptimalkan perkembangan anak secara fisik-motorik, kognitif, sosial, emosional, moral dan spiritual.
Adanya variasi dan keseimbangan aktivitas belajar yang secara terencana disiapkan bagi anak-anak melalui lingkungan belajar yang positif.
Pada saat yang sama, satuan pendidikan anak usia dini diharapkan lebih termotivasi untuk mengembangkan kapasitas dalam membawa perubahan pendidikan di satuan pendidikan.
Dengan dukungan survei lingkungan belajar, satuan pendidikan memiliki peluang dengan cara yang tepat untuk melakukan eksplorasi profesional dalam upaya untuk mendukung kesejahteraan, perkembangan, dan pembelajaran anak-anak usia dini.
Sebagai bagian dari Evaluasi Sistem Pendidikan, Survei Lingkungan Belajar ini diharapkan secara konstruktif memberikan informasi dan pemahaman tentang keadaan dan tantangan pendidikan anak usia dini saat ini, sekaligus sebagai masukan untuk memformulasikan kebijakan pendidikan anak usia dini di masa depan.
Semoga melalui Buku Panduan Survei Lingkungan Belajar Pendidikan Anak Usia Dini (Sulingjar PAUD) ini dapat membawa manfaat bagi kepentingan terbaik bagi pendidikan anak usia dini di masa depan.
Sulingjar pada satuan PAUD merupakan bagian dari evaluasi sistem pendidikan yang bersifat internal dan dilakukan oleh satuan PAUD.
Hasil Sulingjar PAUD dapat digunakan oleh satuan PAUD sebagai bahan evaluasi diri untuk melakukan Perencanaan Berbasis Data (PBD).
Perencanaan yang didasarkan pada hasil Sulingjar diharapkan dapat membantu satuan PAUD dalam memperbaiki dan meningkatkan kualitas layanannya secara lebih terarah dan berbasis kebutuhan.
Selain untuk PBD, Sulingjar PAUD juga diharapkan dapat membantu satuan PAUD dalam mempersiapkan diri untuk proses akreditasi karena instrumen akreditasi sudah selaras dengan indikator PAUD Berkualitas.
Hasil Sulingjar juga akan memudahkan pihak-pihak yang ingin melakukan pendampingan bagi satuan PAUD, di antaranya adalah sebagai berikut:
- Bagi Pemerintah Daerah/ Dinas Pendidikan/ Kantor Kemenag, dapat memperoleh potret mutu satuan pendidikan di wilayahnya yang kemudian digunakan sebagai bahan kebijakan dalam mengevaluasi sistem pendidikan;
- Bagi Kepala Satuan Pendidikan, dapat memperoleh potret mutu satuan pendidikan secara utuh dari input, proses dan hasil, guna peningkatan hasil mutu pendidikan;
- Bagi Guru, dapat mengetahui berbagai aspek pendukung suasana lingkungan belajar yang lebih komprehensif; dan
- Bagi tenaga kependidikan, dapat memperoleh informasi untuk meningkatkan kualitas manajemen satuan PAUD.
Buku Panduan Survei Lingkungan Belajar Pendidikan Anak Usia Dini (Sulingjar PAUD) ini ditujukan bagi kementerian terkait, Dinas Pendidikan Provinsi, Dinas Pendidikan Kab/ Kota, penilik/ pengawas, stakeholder terkait dan Satuan PAUD mengenai survei lingkungan belajar PAUD sebagai bagian dari evaluasi sistem pendidikan.
Untuk informasi selengkapnya mengenai Buku Panduan Survei Lingkungan Belajar Pendidikan Anak Usia Dini (Sulingjar PAUD), dapat Anda unduh pada tab unduhan di bawah ini:
Demikianlah informasi yang dapat Admin bagikan pada kesempatan kali ini mengenai Buku Panduan Survei Lingkungan Belajar Pendidikan Anak Usia Dini (Sulingjar PAUD), semoga dapat bermanfaat.
Terima Kasih.
Salam Satu Data Pendidikan Indonesia.
Post a Comment